Tuesday, June 7, 2011
Kebersamaan
Aku benar-benar menikmati kebersamaan kita belakangan ini. Kali ini aku tak menggunakan ego, keras kepala dan mau menang sendiri dalam menghadapi dirimu, aku berusaha bersikap tidak seperti biasanya. Masa-masa ini terlalu berharga jika hanya dihabiskan untuk bertengkar.
Membayangkannya saja aku sudah sangat merindukanmu. Aku akan rindu saat tiap pagi kita berangkat kerja bersama dan kau selalu meminta untuk mencium tanganku. Aku tidak tau pasti alasan kenapa kau suka melakukannya, tapi yang pasti adalah akupun sangat menikmati hal itu. Aku pasti akan merindukan ejekan-ejekan nakalmu tentang hidung ku, kakiku, perutku. Itu sangat menggelikan walau terkadang cukup menjengkelkan. Tapi aku tau kau mencintaiku apa adanya, itu hal yang paling penting.
Sebentar lagi aku melakukan semua hal tanpamu. Memang terdengar sepele, tapi aku benar-benar mengusahakannya dengan segenap hati dan perasaan. Ini lebih berat daripada membunuh seseorang.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)

No comments:
Post a Comment